Makna Logo OSIS SMP


Logo OSIS merupakan logo penting yang digunakan secara nasional oleh seluruh sekolah di Indonesia. Logo OSIS digunakan di berbagai atribut Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) negeri, dimana perbedaan keduanya hanya terletak pada warna latar yang digunakan. Bila pada logo OSIS SMP warna latar yang digunakan berwarna kuning, maka pada logo OSIS SMA warna latar yang digunakan adalah coklat.

Logo OSIS diciptakan oleh Idik Sulaiman Nataatmadja yang saat itu menjabat sebagai Direktur Pembinaan dan Kesiswaan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah periode 24 November 1979 – 15 November 1983. Idik yang merupakan lulusan seni rupa Institut Teknologi Bandung (ITB) menciptakan lambang sekolah dasar, lambang OSIS SMP dan OSIS SMA.

Meskipun sudah sangat familiar karena seringkali dilihat, apakah kalian sudah tahu makna filosofis dibalik logo OSIS SMP baik secara simbol maupun warna?

1.Bunga Bintang
Bunga bintang sudut lima melambangkan generasi muda yang memegang lima nilai luhur yakni abdi, ajar, aktif, adab, dan amal.

2. Buku Terbuka
Buku terbuka melambangkan usaha belajar keras menuntut ilmu pengetahuan agar dapat memberi sumbangsih terhadap pembangunan bangsa dan negara.

3. Kunci Pas
Melambangkan kemauan bekerja keras untuk menumbuhkan rasa percaya diri dan kemampuan diri agar bebas dari ketergantungan pada orang lain.

4. Tangan Terbuka
Lambang tangan terbuka menggambarkan sikap sedia menolong sesama dan bertanggung jawab.

5. Biduk
Siswa digambarkan sebagai perahu yang melaju di lautan hidup menuju masa depan yang lebih baik sejalan dengan cita-cita nasional.

6. Pelangi Merah Putih
Pelangi ini melambangkan masyarakat yang adil dan makmur sesuai dengan pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Warna merah putih sendiri melambangkan hati suci yang berani membela kebenaran.

7. Padi dan Pita
Pada logo OSIS SMP terdapat lambang padi berjumlah tujuh belas, pita sebanyak delapan, empat buah kapas, serta lima daun kapas. Jumlah tersebut mewakili tanggal kemerdekaan Indonesia yaitu 17 Agustus 1945.
 

8. Warna Kuning
Warna kuning pada latar logo OSIS SMP melambangkan kehormatan. Artinya, bila diberi kepercayaan, siswa akan berbuat baik dan bermanfaat melalui organisasi sebagai sumbangsih kepada negara.

9. Warna Coklat
Warna ini melambangkan sifat kedewasaan dan rela berkorban untuk tanah air.

Setiap unsur bentuk dan warna yang digunakan pada logo OSIS SMP memiliki makna mendalam yang diharapkan dapat menjadi nilai-nilai yang dihayati dan dilaksanakan dalam kehidupan siswa. Dengan mengamalkan nilai luhur tersebut, niscaya siswa akan menjadi manusia yang unggul, berbudi pekerti baik, serta berguna bagi banyak orang.


sumber : http://ditsmp.kemdikbud.go.id

 


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Arsip Blog